Dampak Pandemi Corona Terhadap Ekonomi Indonesia

Sumber: World Economic Forum
Negara Indonesia kini sedang berperang melawan pandemi corona (Corona Virus Disease/COVID-19). Pemerintah terus bergerak cepat dalam menanggulangi pandemi corona. Selain menimbulkan dampak negatif dibidang kesehatan, COVID-19 juga menimbulkan dampak negatif dibidang ekonomi.
Sebelum COVID-19 menyebar, beberapa lembaga internasional memprediksi laju ekonomi dunia melemah karena beberapa faktor global, seperti perang dagang, geopolitik, dan lainnya. Kehadiran COVID-19 sekarang ini dianggap sebagai dampak tambahan yang akan melemahkan pertumbuhan ekonomi dunia.
Penyebaran virus corona sendiri sudah berdampak pada sektor pariwisata, transportasi, dan manufaktur. Akibatnya, ekonomi dunia melemah 0,5-0,9%. Hal tersebut juga akan berdampak terhadap laju pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Virus corona juga membuat daya beli masyarakat Indonesia menurun. Pasalnya, akibat pandemi corona banyak industri melakukan efisiensi. Rantai pasok bahan baku industri manufaktur Indonesia mulai menipis lantaran produsennya di China tidak beroperasi. Pemerintah China sendiri melarang warganya melakukan kegiatan di luar rumah hingga 8 Maret 2020. Dengan begitu, produksi bahan baku yang diimpor ke banyak negara termasuk ke Indonesia pun terganggu. Belum lagi ada larangan penerbangan pesawat dari China ke Indonesia dan sebaliknya.
Tidak dapat dipungkiri, 50% sektor pertumbuhan ekonomi Indonesia berasal dari barang konsumsi. Kini akibat pandemi corona sektor konsumsi menurun karena terjadi disrupsi di suplai, sehingga daya beli masyarakat menurun.
Menghadapi melemahnya perekonomian dalam negeri, Bank Indonesia telah mengeluarkan 7 kebijakan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan menjaga stabilitas pasar keuangan. Salah satunya mempercepat berlakunya ketentuan penggunaan Rupiah dalam negeri bagi investor asing. Selain berkonsentrasi mencegah wabah corona tak makin meluas, pemerintah juga harus membuat kebijakan ekonomi yang tepat sehingga aktivitas ekonomi tak terganggu.

Comments